Seorang pengunjung warung sedang meminum soda.(Foto: Krisna Fajar)
DISEMUA.COM – Susu soda cukup populer di kalangan masyarakat. Minuman tersebut mudah ditemui di warung-warung. Sebagian masyarakat meyakini bahwa minum susu soda bisa membersihkan paru-paru. Terutama bagi para perokok. Apakah itu mitos atau fakta?
Menenggak soda memang cukup menyegarkan. Apalagi ditenggak saat cuaca panas. Agar lebih nikmat, soda bisa ditambah es batu. Sungguh melegakan tenggorokan.
Terkait fungsi minum soda bisa membersihkan paru-paru, tidak semua masyarakat mempercayainya. Bagi mereka, menenggak soda hanya sebatas untuk melepas dahaga dan bersenang-senang semata.
Seperti halnya disampaikan salah satu warga Surabaya Rahmanto. Menurutnya, soda lebih ampuh untuk mengobati masuk angin. Dia pun sudah membuktikannya.
“Saya pernah dengar (soda bisa membersihkan paru-paru), tapi kurang percaya. Tapi kalau untuk mengusir masuk angin, saya percaya. Karena kalau masuk angin, saya minum soda. Saat membersihkan rantai motor dan gear, saya pakai soda juga. Bersihnya cepat,” ungkapnya.
Lantas, bagaimana pendapat dokter? Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Jawa Timur Sutrino mengatakan, tidak menyepakati apabila mengonsumsi soda dikaitkan dengan proses pembersihan paru-paru. Karena memang belum ada referensi terkait hal itu.
“Minum soda untuk membersihkan paru-paru, saya kurang sepakat. Kalau minum soda untuk senang-senang, itu arahnya. Nanti seandainya dapat referensi sahih (terkait soda bisa membersihkan paru-paru), mungkin saya bicara berbeda,” terangnya.
Sutrisno menambahkan, ada beberapa cara untuk menjaga paru-paru agar tetap bersih dan sehat. Terlebih di masa pandemi virus Corona atau Covid-19. Antara lain dengan sering berolahraga, kurangi makanan berlemak, dan banyak minum air putih. “Jangan makan dan minum yang aneh-aneh,” pesannya.
Baca Juga: Rumah Tusuk Sate, Antara Mitos dan Logika